Topik teks eksplanasi dibahas secara mendalam pada bagian

Topik teks eksplanasi dibahas secara mendalam pada bagian?

Topik teks eksplanasi dibahas secara mendalam pada bagian Urutan Sebab Akibat. Pada bagian tersebut pembahasan mengenai peristiwa dijelaskan dengan detail dan mendalam.

Untuk mengingatkan saja kepada kalian semua, teks Eksplanasi memiliki tiga struktur, yang pertama pennyataan umum, kedua urutan sebab akibat, ketiga interpretasi.

Setiap sturktur saling terkait satu sama lain, oleh karenanya tidak dapat dipisahkan. Hal ini membuat keutuhan menjadi lebih lengkap dan komplek.
Topik teks eksplanasi dibahas secara mendalam pada bagian
teks eksplanasi

Contoh Teks Eksplanasi Beserta Strukturnya

Gunung Meletus

Pernyataan Umum
Gunung meletus merupakan bencana alam yang kerap terjadi di Indonesia. Indonesia yang memiliki banyak gunung berapi aktif, dikaruniai tanah subur dan hasil laut yang melimpah. Namun keberadaan gunung berapi ini dapat menjadi bom waktu di masa mendatang. 

Ketika terjadi letusan gunung berapi, maka banyak pepohonan yang akan rusak karena pasir abu vulkanik dan batuan yang melayang dari corong gunung. Polusi udara juga akan menjadi kurang sehat karena asap yang keluar begitu lebat. 

Makhluk hidup yang tinggal di lereng gunung juga akan terusir dan beranjak pergi menuju ke tempat yang lebih aman. Tidak ada yang mampu mencegah letusan gunung api ini karena hal tersebut merupakan kuasa ilahi.

Urutan Sebab Akibat
Dari berbagai jurnal yang telah kami rangkum, gunung berapi disebabkan oleh magma yang mengendap di perut bumi kemudian didorong keluar oleh gas yang bertekanan tinggi. Dari letusan tersebut, terciptalah gunung berapi yang memiliki kawah magma.

Jika suatu gunung berapi meletus, maka dapat menghasilkan abu vulkanik, awan panas (wedus gembel), debu, batuan vulkanik, lahar, tanah longsor, gempa bumi, lava, hingga lahar dingin. Tak tanggung-tanggunng, jarak letusan bisa mencapai 18km hingga 90km. dampak dari abu vulkanik bahkan mampu menembus samudera. Tercatat dalam sejarah gunung krakatau yang meletus mampu membuat belahan dunia gelap gulita.

Meski demikian, letusanini juga ujungnya dapat bermanfaat untuk ksuburan tanah. Abu vulkanik mengandung unsur hara dan protein yang bagus untuk tanah. Kesuburan tanah akan jauh lebih terjaga dan tanaman yang tubuh akan subur lebat.

Interpretasi
Gunung berapi memiliki nilai positif an negatifnya tersendiri. Jika meletus maka bisa menjadi bencana bagi warga sekitar. Namun kesuburan tanah di lereng gunung berapi juga jauh lebih subur dan baik dibandingkan dengan tanah dataran rendah.

Maka tak heran jika di lereng gunung berapi pasti banyak petani yang menanam sayuran. Hal ini karena sayuran dapat tumbuh baik jika di dataran tinggi dengan unsur hara yang memadai.

Sekian dulu pembahasan kita kali ini tentang Topik teks eksplanasi dibahas secara mendalam pada bagian urutan sebab akibat. Semoga dapat beranfaat untuk kalian semua dan memberi semangat untuk kita semua terus belajar. 

Jika kalian ingin mengakses materi lengkap teks eksplanasi, linknya ada di baah ya. Jangan lupa tinggalkan komen untuk bahan diskusi.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url