Contoh Teks eksposisi tentang makanan beserta strukturnya

Teks eksposisi tentang makanan

Jafarull.com - Teks eksposisi berisi data dan fakta mengenai suatu peristiwa. Jadi kebenaran informasi pada teks eksposisi harus bisa dipertanggungjawabkan oleh penulis. Mangkanya teks ini bisa juga disebut dengan teks ilmiah karena data dan informasi yang disampaikan bersifat fakta. 

Struktur teks eksposisi ada tiga, yakni tesis atau pendahuluan, argumen atau penjabaran, dan terakhir adalah penegasan kembali atau penutup. Dalam sebuah teks harus mengandung tiga unsur tersebut. 

Teks eksposisi tentang makanan
Teks eksposisi tentang makanan

Pada kesempatan kali ini, kami akan paparkan contoh Teks eksposisi tentang makanan beserta strukturnya. Jadi kalian tidak perlu bingung mana yang bagian pendahuluan, mana yang bagian penjelasan, dan mana yang bagian penutup. Dari pada kelamaan, silakan simak berikut ini. 

Dibalik lezatnya Junk food tersimpan bahay yang mengintai

Tesis:

Junk food atau makanan cepat saji memiliki rasa yang sangat nikmat. Tiap mata yang memandangnya bakalan langsung tergoda untuk mencicipinya. Perpaduan rasa asin, manis, gurih, membuat lidah tak mau berhenti bergoyang. 

Tapi, dibalik lezatnya junk food, ternyata menyimpan bahaya bagi penikmatnya. Junk food mengandung lemak jenuh yang amat tinggi, sehingga kurang baik untuk kesehatan tubuh. 

Apalagi bahan yang digunakan biasanya tidak alami. Jadi meningkatkan resiko timbulnya bermacam-macam penyakit. 

Argumen:

Penyakit yang sering muncul akibat dari terlalu sering mengonsumsi junk food adalah obesitas, peradangan, masalah pencernaan, gangguan hati, jantung, hingga menyebabkan kanker. 

Mengonsumsi junk food juga dapat membuat tubuh kekurangan nutrisi. Padahal banyak sekali vitamin dan mineral yang dibutuhkan tubuh. Junk food bisa menghilangkan nutrisi, hal ini karena lemak jenuh yang ada dalam junk food bisa mengikat nutrisi yang diperlukan tubuh. 

Mengonsumsi junk food memang boleh boleh aja, asalkan tahu batasan dan kebutuhan tubuhmu. Jangan sampai mengonsumsi demi enak di lidah tapi menimbulkan penyakit dikemudian hari. 

Penegasan ulang:

Sayangi dirimu sayangi tubuhmu. Mengonsumsi junk food harus ada batasan dan takaran masing-masing. Kalau terlalu sering malah bisa bikin penyakit. Sebaiknya beralih ke makanan sehat seperti buah dan sayur. Tubuh pasti akan terasa lebih segar dan tidak lemas. 

Demikianlah artikel tentang contoh Teks eksposisi tentang makanan beserta strukturnya. Semoga contoh yang kami sajikan ini dapat bermanfaat untuk kita semua. 

Oh iya, kalian juga bisa mengembangkan contoh di atas agar menjadi lebih baik lagi. Sekalian untuk mengasah kreativitas kalin hehe. Share ke teman kalian jika artikel ini bermanfaat sobat. 

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url