Contoh Teks Deskripsi Tentang Hewan Kucing Beserta Strukturnya
Teks Deskripsi
contoh teks deskripsi kucing |
Jafarull.com - Contoh teks deskripsi tentang hewan kucing bisa kamu temukan di berbagai situs pendidikan. Kamu bisa mengaksesnya menggunakan smartphone yang sedang kamu genggam saat ini.
Biasanya Contoh teks deskripsi tentang hewan kucing membahas mengenai hewan kucing secara umum. Seperti memiliki kaki empat, bulu lebat, dan lain sebagainya.
Tetapi kali ini kami akan paparkan Contoh teks deskripsi tentang hewan kucing peliharaan. Kami menyajikan berdasarkan pengalaman memelihara kucing.
Sehingga contoh teks deskripsi tentang hewan kali ini bisa lebih berbeda dari yang lain. Daripada kelamaan, mending langsung simak contoh berikut ini.
Contoh teks deskripsi tentang hewan kucing
Sebagai informasi, struktur teks deskripsi terbagi menjadi tiga, yakni gambaran umum, deskripsi bagian, dan penutup. Ketiga struktur ini harus selalu ada dalam sebuah teks.
Kukuro anak bulu kesayanganku
Gambaran umum
Aku memiliki seekor kucing yang bernama Kukuro. Ia telah tinggal bersamaku selama dua tahun lebih.
Kukuro adalah jenis kucing Persia Medium short hair. Ayahku mengadopsi Kukuro dari seorang teman kantornya. Saat itu usia Kukuro masih dua bulan.
Sebenarnya ayahku tidak terlalu suka kucing, hanya saja aku memaksa ayah untuk membelikanku kucing untuk menemaniku.
Deskripsi bagian
Kukuro memiliki bulu pendek yang halus dan lembut. Bulu pendeknya ini tidak mudah rontok, jadi tidak mengotori rumah.
Warna orange dari bulunya ini memiliki motif loreng putih, tetapi tidak terlalu jelas. Istilah dalam dunia kucing warna tersebut dinamakan dengan motif marble.
Kukuro memiliki mata berwarna kekuningan. Ekornya panjang dan bulu di ekor tidak terlalu lebat.
Mata bulat dari kukuro membuatnya tampak menggemaskan. Apalagi mata yang sedikit berwarna kekuningan, tentunya bakal tampak garang.
Muka dari Kukuro begitu menggemaskan. Aku sering menjembeli pipinya ini. Dia sudah paham, jadi tidak menggigit.
Seringkali aku mengajak Kukuro selfie. Kemudian aku upload ke media sosial. Banyak juga yang suka dengan Kukuro. Katanya Kukuro lucu dan imut.
Setiap dua bulan sekali, aku membawa Kukuro untuk melakukan perawatan. Perawatannya ini meliputi grooming, vaksin, hingga pemberian vitamin.
Hal ini dilakukan agar dia terbebas dari jamur dan kotoran.
Penutup
Aku sangat menyayangi Kukuro. Hari-hari jauh lebih menarik ketika bersamanya. Aku senang ketika ia menghampiriku.
Aku merasa menjadi seorang teman untuknya. Ia juga merasa senang ketika didekatku.
Aku ingin Kukuro tetap bersamaku. Sampai takdir memisahkan kita berdua.
***
Nah demikianlah Contoh teks deskripsi tentang hewan kucing. Semoga contoh yang kami sampaikan bisa bermanfaat ya.
Oh iya, jangan terlalu terpaku pada contoh yang diberikan. Cobalah untuk bisa mengembangkan agar kamu bisa lebih memahami materi teks deskripsi.