Kata Ihsan Dari Sisi Bahasa Artinya Apa? Begini Penjelasannya!
![]() |
kata ihsan dari sisi bahasa artinya |
JAFARULL.COM - Tahukah kamu, kata ihsan dari sisi bahasa artinya apa? Mari simak pembahasan Jafarull berikut agar kamu bisa tahu jawaban yang tepat dan benar beserta penjelasannya.
Banyak yang bertanya tentang kata ihsan dari sisi bahasa artinya apa. Kabarnya, kata Ikhsan memiliki beberapa arti yang berbeda.
Walaupun sebenarnya inti dari tindakan ikhsan itu sama. Tak jarang, ada yang mengatakan bahwa kata ihsan dari sisi bahasa artinya agama.
Namun apakah benar demikian? Mari simak beberapa arti kata Ikhsan yang telah Jafarull rangkum di bawah ini.
Kata Ihsan Dari Sisi Bahasa Artinya?
Setelah Jafarull telusuri lebih dalam, ternyata kata ihsan dari sisi bahasa Arab artinya adalah baik atau berbuat baik.
Kalau kita tarik kesimpulan yang lebih luas, maka Ihsan Artinya berbuat baik kepada sesama manusia dan makhluk Allah (tumbuhan, hewan, dan lain-lain).
Oleh sebab itu, kata ikhsan memiliki beberapa arti diantaranya berbuat baik karena mendapatkan nikmat dari Allah.
Kemudian berbuat baik karena sadar bahwa Allah akan menggantinya. Lalu berbuat baik karena ingin menyebarkan kebaikan. Hingga berbuat baik dengan cara bersikap adil.
Perilaku ikhsan tentunya sangat penting untuk kita miliki. Bahkan Allah juga memerintahkan kita untuk berperilaku ikhsan dalam kitab suci Al-Qur'an.
Perintah Berperilaku ikhsan dalam Al-Qur'an
Seperti yang telah Jafarull singgung sebelumnya bahwa Allah memerintahkan kita semua untuk berperilaku ikhsan.
Hal ini sebagaimana yang telah diabadikan dalam Al-Qur'an surat Al-Baqarah Ayat 195 yang berbunyi sebagai berikut.
وَاَنۡفِقُوۡا فِىۡ سَبِيۡلِ اللّٰهِ وَلَا تُلۡقُوۡا بِاَيۡدِيۡكُمۡ اِلَى التَّهۡلُكَةِ ۖ ۛۚ وَاَحۡسِنُوۡا ۛۚ اِنَّ اللّٰهَ يُحِبُّ الۡمُحۡسِنِيۡنَ
Latin: Wa anfiquu fii sabiilil laahi wa laa tulquu bi aydiikum ilat tahlukati wa ahsinuu; innal laaha yuhibbul muhsiniin
Artinya: "Dan infakkanlah (hartamu) di jalan Allah, dan janganlah kamu jatuhkan (diri sendiri) ke dalam kebinasaan dengan tangan sendiri, dan berbuatbaiklah. Sungguh, Allah menyukai orang-orang yang berbuat baik," (QS. Al-Baqarah: 195).
Dari ayat di atas kita bisa belajar bahwa Allah memerintahkan kita untuk berbuat baik kepada sesama.
Kemudian Allah juga memerintahkan kita untuk infak agar kita tidak lalai dengan apa yang telah diberikan oleh Allah.
Karena sesungguhnya Allah menyukai orang-orang yang berbuat baik dan kebaikan.
Contoh Perilaku Ikhsan dalam Kehidupan Sehari-hari
Agar kamu lebih paham dengan perilaku ikhsan, kamu perlu menyimak contohnya. Sehingga kamu juga bisa menerapkan dalam kehidupan.
Beberapa contoh ikhsan dalam kehidupan antara lain:
- Saling menolong ketika membutuhkan bantuan.
- Berbagi makanan jika kelebihan.
- Tidak mengganggunya tetangga dengan kebisingan (musik yang terlalu keras, dll).
- Menyapa tetangga dengan senyuman.
- Mengembalikan piring dalam keadaan bersih.
- Menjenguk tetangga saat sakit.
- Meminjami teman pulen.
- Membantu teman yang tengah kesulitan.
Berikut ini yang merupakan perilaku ihsan kepada alam adalah dengan menjaga kebersihan lingkungan, menjaga tanaman agar tetap tumbuh.
Kemudian menjaga satwa agar tetap lestari, tidak membuang sampah secara sembarangan, hingga tidak membunuh hewan atau tanaman secara membabi-buta.
Agar kamu juga semakin paham, berikut ini yang tidak termasuk bentuk perilaku Ihsan kepada tetangga adalah membayar hutang setelah ditagih.
Karena hutang sebaiknya dibayar ketika kita telah mampu. Jadi saat kita mampu bayar dan belum ditagih, sebaiknya langsung bayar hutang terlebih dahulu.
Penutup
Sekarang kamu sudah tahu kata ihsan dari sisi bahasa artinya apa? Kamu juga tahu perintah dasar berbuat ikhsan dan contohnya. Semoga informasi kali ini bisa bermanfaat dan menambah wawasan.